🍃🌹 Hambatan terbesar seseorang, bukan dari dunia luar melainkan dari diri sendiri. Ketidak yakinan atau keraguan merupakan hambatan terbesar dalam perjalanan hidup seseorang.
Pertempuran melawan diri sendiri adalah perang terhebat yg harus dimenangkan. Keraguan yg tertanam dalam pikiran merupakan racun terkuat dalam hidup.
Menaklukkan ego diri sendiri sangat tidak mudah. Ketika mampu mengatasi kelemahan sendiri itulah kemenangan terbesar kita.
Dalam menjalani hidup, setiap waktu ada tantangan yg harus dilawan dan dikalahkan. Musuh terbesar kita adalah ketakutan.
Jika kita ingin mendapat musuh, kalahkan orang lain. Jika ingin mendapat teman, kalahkan ego kita. Egois bukan karena mengejar kebaikannya sendiri namun mengabaikan sesama.
Ego hanya ilusi tapi sangat berpengaruh. Membiarkan ilusi ego menjadi identitas, akan menyulitkan kita mengenal diri sendiri.
Hancurkan ilusi agar kita bisa melihat kenyataan. Hancurkan ketakutan sehingga kita bisa melihat resiko. Hancurkan ego sehingga kita bisa melihat kehidupan.
🍃🌹 Selamat pagi sahabat.
taruni'25(28/01)
0 Komentar